Bareskrim Polri Gerebek Pabrik Narkoba di Kuta Utara Bali

Jumat, 03 Mei 2024 – 22:51 WIB
Bareskrim Polri Gerebek Pabrik Narkoba di Kuta Utara Bali  - JPNN.com Bali
Ilustrasi narkoba hasil tangkapan dari pengedar di Denpasar, Bali. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bareskrim Polri menggerebek sebuah vila di Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Kamis (2/5).

Penggerebekan dilakukan setelah Direktorat Tindak Pidana Narkoba mencium keberadaan pabrik narkoba terbesar di Bali.

“Benar ada penggerebekan,” ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan.

Namun, perwira menengah Polri ini tidak menjelaskan secara detail peristiwa penggerebekan pabrik narkoba itu lantaran masih menunggu pemeriksaan lanjutan oleh tim Bareskrim Polri.

Oleh karena itu, Kombes Jansen Panjaitan menegaskan belum bisa mengungkap keberadaan terduga pelaku dan barang bukti yang diamankan kepolisian.

"Masih berproses, sementara dikembangkan dan didalami.

Nanti kalau sudah siap, kami informasikan," kata Kombes Jansen Panjaitan.

Menurutnya, penyidik masih menguji barang bukti yang diamankan saat penggerebekan.

Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri menggerebek pabrik narkoba di Kuta Utara, Bali, untuk tersangka dan barang bukti masih dalam penyidikan polisi
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News