Kodim Buleleng Dijabat Letkol Tamaji, Letkol Windra Geser ke Rindam, Ini Pesan Brigjen Husein Sagaf
Danrem memberi pesan agar sebagai pemimpin harus mampu mengadopsi atau meniru filosofi Asta Brata dengan delapan asas kepemimpinan.
"Pemimpin harus dapat berperilaku sebagai matahari, bulan, bintang, samudra, air, angin, api dan tanah atau pertiwi.
Contohnya, dengan meniru filosofi air maka seorang pemimpin harus mampu menyegarkan dan menyejukkan bagi yang dipimpinnya termasuk masyarakat dan lingkungannya," tegasnya.
Setelah sertijab di Korem Wirasatya, dua perwira TNI AD ini menggelar pisah sambut jabatan Komandan Kodim 1609/Buleleng di Jalan Gajah Mada Singaraja.
Suasana haru itu muncul lantaran mantan Komandan Kodim 1609/Buleleng Letkol Inf Windra Lisrianto dikenal dekat dengan para personelnya.
“Buleleng ini penuh kenangan bagi saya.
Suka dan duka.
Semua itu akan jadi bekal bagi saya untuk melangkah kedepan.
Kodim Buleleng kini dijabat Letkol Arh Tamaji, sementara Letkol Windra Lisrianto geser ke Rindam Udayana, ini pesan Brigjen Husein Sagaf
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News