Tahanan Tewas Jalani Sidang Perdana Hari Ini, Saturasi Oksigen Nol saat Masuk Rumah Sakit

bali.jpnn.com, GIANYAR - Kematian tahanan PN Gianyar yang dititipkan di Rutan Kelas IIB Gianyar, Tuminahiyah, 26, Selasa (30/11), menyisakan tanya.
Sampai saat ini belum diketahui pasti penyebab kematian almarhumah di RSUD Sanjiwani.
Tuminahiyah yang diketahui beralamat di Banjar Lebih Duur Kaja, Desa Lebih, Kecamatan/Kabupaten Gianyar adalah tahanan kasus pencurian.
Sesuai agenda, Tuminahiyah bakal menjadi sidang perdana Selasa hari ini atas kasus hukum yang melilitnya.
Namun, belum juga sidang mulai, Tuminahiyah meninggal dunia.
“Semestinya yang bersangkutan menjalani sidang hari ini.
Tadi pagi dari Jaksa juga datang ke Rutan Gianyar untuk wawancara.
Kondisinya semakin drop, sehingga kami larikan ke rumah sakit,” ujar Kepala Rutan Kelas IIB Gianyar, Muhammad Bahrun, dilansir dari Baliexpress.id.
Tahanan tewas Tuminahiyah sesuai agenda di PN Gianyar menjalani sidang perdana hari ini. Saturasi oksigen korban nol saat masuk rumah sakit
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News