Jadi Desa Wisata Terbaik Dunia Versi UNWTO, Ini Tujuh Kelebihan Tete Batu di Lotim NTB

Selasa, 31 Agustus 2021 – 12:42 WIB
Jadi Desa Wisata Terbaik Dunia Versi UNWTO, Ini Tujuh Kelebihan Tete Batu di Lotim NTB - JPNN.com Bali
Salah satu destinasi wisata alam di Desa Tete Batu Kecamatan Sikur, Lombok Timur. Desa Teta Batu ditetapkan jadi desa wisata terbaik dunia. (Dok.Radarlombok.co.id)

bali.jpnn.com, LOMBOK TIMUR - Desa Tete Batu akhirnya dianugerahi desa wisata terbaik dunia versi Organisasi Pariwisata Dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa/UN-The World Tourism Organization (UNWTO).

Versi Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, ada tujuh aspek yang membuat Desa Tete Batu memenangi penghargaan bergengsi ini.

Pertama, hutan Tete Batu selatan Rinjani berkontribusi terhadap perubahan iklim global.

“Hutan tropis Tete Batu dianggap membantu menstabilkan iklim dunia dengan menyerap karbon dioksida dari atmosfer,” ujar Ketua BPBD Lombok Timur M. Nursandi.

Selain itu, hutan selatan Rinjani di Tete Batu merupakan rumah bagi flora dan fauna endemik nasional.

Kedua, keberadan Desa Wisata Tete Batu, berdampak positif pada tonggak awal perdamaian dunia dalam konteks saling pengertian, dan toleransi di desa-desa pedalaman.

Kemunculan ini setidaknya dimulai dengan Desa Tetebatu yang telah menjadi desa wisata sejak tahun 1930 hingga sekarang.

Ketiga, Desa Wisata Tete Batu mulai memperkenalkan dan mempromosikan nilai-nilai inti pariwisata yang melibatkan tokoh agama, budaya, tokoh masyarakat setempat untuk

Badan pariwisata dunia (UNWTO) menetapkan Tete Batu jadi desa wisata terbaik di dunia. Wajar Tete Batu menang lantaran memiliki tujuh kelebihan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News