Menteri Sandiaga Uno Jelang MotoGP 2022, Takut Pembalap Tabrak Anjing Liar, Waduh!
bali.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, MotoGP harus sukses dan tak boleh ada celah untuk membuat kesalahan.
Untuk itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan pemerintah akan maksimal mempersiapkan ajang MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Dalam tinjauannya di Sirkuit Mandalika, Rabu (12/1), Menteri Sandi mengevaluasi beberapa isu yang perlu diselesaikan.
Ia juga mengajak masyarakat dan komunitas pecinta anjing untuk terlibat bersama pemerintah setempat mencari solusi terhadap keberadaan anjing-anjing liar yang ada di sekitar kawasan.
"Ada beberapa anjing yang tertabrak dan dikhawatirkan terjadi kecelakaan dan berakibat fatal bagi para pengemudi (balap) jika mencoba menghindari anjing-anjing ini. Kita ingin MotoGP ini berjalan sukses dan masalah sekecil apapun dilakukan dengan pendekatan yang bijaksana," sebutnya.
Sandiaga meminta para pemangku parekraf untuk segera melakukan koordinasi, sinkronisasi, dan harmonisasi untuk memanfaatkan momentum MotoGP agar dapat menciptakan lapangan pekerjaan.
Perhelatan MotoGP Indonesia 2022 yang diadakan pada 18-20 Maret diprediksi dihadiri 100 ribu pengunjung dari dalam negeri maupun wisatawan internasional.
Mengenai akomodasi, pihaknya akan memastikan terlebih dulu jumlah penonton yang sudah terverifikasi untuk disesuaikan dengan tingkat ketersediaan kamar.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menjelang MotoGP 2022, takut pembalap tabrak anjing liar, waduh!
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News