Imigrasi Kembali Gelar Operasi Jagratara, WNA Nakal Siap-siap Saja Diciduk!

Rabu, 02 Oktober 2024 – 21:37 WIB
Imigrasi Kembali Gelar Operasi Jagratara, WNA Nakal Siap-siap Saja Diciduk! - JPNN.com Bali
Dirjen Imigrasi Silmy Karim menyalami anggotanya saat apel operasi Jagratara di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, Rabu (2/10). Foto: Ditjen Imigrasi

Kendaraan tersebut untuk mendukung pengawasan keimigrasian di Bali.

Menurut Dirjen Silmy Karim, alokasi mobil patroli imigrasi itu menyesuaikan konsentrasi WNA di setiap wilayah.

Dirjen Imigrasi Silmy Karim mengharapkan dengan penambahan sarana prasarana tersebut, respons imigrasi dalam menindak WNA yang melakukan pelanggaran keimigrasian akan lebih cepat.

Jangkauan operasi petugas bisa lebih luas dan merata.

Imigrasi juga menargetkan masyarakat Indonesia terhindar dari kejahatan lintas negara atau orang asing yang mengganggu ketertiban umum.

"Kami ingin memastikan bahwa Indonesia merupakan destinasi yang nyaman bagi wisatawan maupun investor mancanegara yang taat terhadap aturan," tutur Dirjen Imigrasi. (antara/lia/JPNN)

Imigrasi kembali menggelar operasi pengawasan warga negara asing (WNA) dengan sandi "Jagratara". Operasi ini untuk memastikan warga asing mematuhi aturan hukum

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News