Lapas Narkotika Bangli Jadi Rujukan Studi Tiru dari Daerah Lain, Kalapas Sentil Inovasi

Jumat, 14 Juni 2024 – 18:33 WIB
Lapas Narkotika Bangli Jadi Rujukan Studi Tiru dari Daerah Lain, Kalapas Sentil Inovasi - JPNN.com Bali
Kalapas Narkotika Bangli Marulye Simbolon menunjukkan inovasi WBP kepada Kalapas Waikabubak, kemarin. Foto: Kemenkumham Bali

Sambil bercengkrama dengan narapidana, yang sedang melakukan kegiatan pembinaan, Muhammad Yani mengungkapkan kekagumannya akan kegiatan yang ada.

“Saya menilai layak jika Lapas Narkotika Bangli memperoleh predikat WBK karena seluruh sistem di Lapas ini telah berjalan dengan baik sesuai dengan aturan yang ada.

Ada yang harus kita contoh di sana,” kata Kalapas Muhammad Yani.

Muhammad Yani juga mengapresiasi kinerja Lapas Narkotika Bangli.

“Saya berharap apa yang kami dapat disini dapat membantu kami untuk memperoleh predikat WBK ke depannya.

Terima kasih Lapas Narkotika Bangli dan semoga dapat meraih predikat WBBM,” tutur Muhammad Yani.

Kepala Kanwil Kemenkumham Bali, Pramella Y Pasaribu berharap kunjungan studi tiru ini dapat meningkatkan sinergi dan berbagi pengalaman antara Lapas Narkotika Kelas IIA Bangli dan Lapas Terbuka Kelas IIB Waikabubak.

Terutama dapat memberikan manfaat besar dalam meningkatkan kualitas layanan dan memperoleh predikat WBK/WBBM. (lia/JPNN)

Lapas Narkotika Bangli kini menjadi rujukan studi tiru dari daerah lain, Kalapas Marulye Simbolon sentil inovasi para WBP

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News