Nyepi 2024: Tol Bali Mandara Tutup 32 Jam, Ini Rute & Waktu Contraflow saat Melasti
PT Jasamarga Bali juga mendukung rangkaian perayaan Nyepi, yaitu upacara Melasti di tempat Pemelastian Desa Adat Pedungan pada Jumat, 8 Maret 2024.
PT Jasamarga Bali akan mengerahkan tim patroli dan berkoordinasi dengan Polres Benoa, Polisi Lalu Lintas Induk VI Ditlantas Polda Bali, dan pecalang.
Mereka akan terlibat mengatur lalu lintas dari perempatan Pesanggaran ke arah Pelabuhan Benoa hingga lokasi Melasti.
“Nanti selama Melasti berlangsung akan diberlakukan contraflow sementara pada jalan akses Pelabuhan Benoa mulai pukul 05.00 WITA hingga selesai," ujar Wayan Eka Saputra.
Jalan akses bagian timur dari depo Pertamina ke arah pelabuhan sampai dengan lokasi Melasti akan dipakai khusus bagi masyarakat yang akan melaksanakan upacara Melasti.
Jalur sebaliknya, dari pelabuhan ke arah Pesanggaran difungsikan dua arah atau contraflow. (lia/JPNN)
Selama Hari Raya Nyepi 2024, Tol Bali Mandara akan tutup selama 32 jam, ini rute & waktu contraflow saat upacara Melasti
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News