Kisah Inspiratif 2 Pemuda Pelaku UMKM Penggerak Ekonomi, Maju Berkat Tokopedia
Tempeman Gandeng Petani Kedelai Lokal Bikin Tempe Kekinian
Pemuda sekaligus Pemilik Tempeman, Benny Santoso, memberdayakan petani kedelai dari Jawa Tengah hingga Bali untuk menghadirkan olahan tempe kekinian. Foto: Dok. Tokopedia
Benny Santoso, 27, pemuda asal Surakarta melihat peluang bisnis online olahan tempe sejak 2016.
Berawal dari tugas akhir kuliah, Benny membuat tempe rasa keju.
Benny fokus membangun dan memperkenalkan Tempeman lewat kreasi unik camilan olahan tempe.
“Awalnya, Tempeman membuat camilan kering dari tempe yang laris di pasaran.
Agar Tempeman bisa terus relevan dengan perkembangan zaman, kami mencoba mengangkat tempe sebagai kuliner sehat, bergizi dan tetap memenuhi selera kekinian,” kata Benny Santoso.
Dirinya lalu membuat olahan tempe inovatif, seperti cokelat, cookies hingga protein ball beragam rasa.
Tempeman kini bekerja sama dengan berapa produsen rumahan asal Bali, termasuk HAS Chocolate dan Gelato Secret.
Berikut kisah inspiratif 2 pemuda pelaku UMKM penggerak ekonomi Indonesia, maju berkat Tokopedia
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News