Pemprov Bali Segera Batasi Penggunaan Air Tanah? Simak Respons Dinas ESDM, Penting
bali.jpnn.com, DENPASAR - Pemprov Bali sedang membangun bendungan baru.
Tambahan bendungan ini untuk menyuplai kebutuhan air Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM).
Pemerintah daerah ingin memastikan infrastruktur siap terlebih dahulu sebelum membatasi penggunaan air tanah.
“Kalau dari sisi regulasi sekarang ini untuk penyelenggaraan perizinan air tanah kan di pusat.
Kemudian pemerintah kan inginkan air tanah itu hanya sebagai cadangan, tetapi harus disiapkan air permukaan yang andal kira-kira kan begitu,” kata Kepala Disnaker ESDM Bali Ida Bagus Setiawan.
Bagaimana dengan penambahan bendungan baru?
“Nah, selama ini (bendungan) belum siap kan seharusnya seperti apa?
Jangan sampai cut off air tanah, tetapi di atas belum, air permukaan belum siap,” ujar Ida Bagus Setiawan.
Pemprov Bali melalui Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM segera membatasi penggunaan air tanah? Simak respons Dinas ESDM, penting
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News