Bangli Bangun Laboratorium Bio Safety Level II, Fokus Penyakit Menular

Minggu, 16 Juli 2023 – 13:28 WIB
Bangli Bangun Laboratorium Bio Safety Level II, Fokus Penyakit Menular - JPNN.com Bali
Bupati Bangli Sedana Arta (baju hitam) meletakan batu pertama laboratorium Bio Safety pertama. Foto: ANTARA/Humas Pemkab Bangli

bali.jpnn.com, BANGLI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangli membangun Laboratorium Bio Safety Level II.

Pembangunan laboratorium yang nanti berfungsi untuk penanganan penyakit menular itu berlokasi di UPT Laboratorium Kesehatan Daerah Kabupaten Bangli, Bali.

Pembangunan laboratorium ini menggunakan dana DAK pusat, ditargetkan rampung akhir Desember 2023.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangli dokter Nyoman Arsana mengatakan semua pasien yang berobat harus berbasis data.

“Oleh karena itu, keberadaan Laboratorium Bio Safety ini menjadi penting.

Tentu harus didukung SDM yang berkompeten di bidangnya, sehingga pelayanan kesehatan kepada seluruh masyarakat Bangli menjadi lebih maksimal,” ujar dokter Nyoman Arsana.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta seusai peletakan batu pertama mengatakan pembangunan laboratorium ini dalam rangka mewujudkan Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali.

Bupati Bangli menyampaikan laboratorium adalah sesuatu yang cukup sensitif di tengah situasi kesehatan masyarakat global yang memerlukan atensi dari berbagai hal tentang kesehatan.

Bupati juga menegaskan kepada konsultan pengawas agar selalu bersinergi dalam pelaksanaan pembangunan laboratorium ini.

Pemkab Bangli membangun Laboratorium Bio Safety Level II di UPT Laboratorium Kesehatan Daerah Kabupaten Bangli, Bali, fokus tangani penyakit menular
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News