Jokowi Blusukan Sapa Warga Ubud, Wayan Brata: Kaget Bisa Ketemu Presiden

Mulai dari kesehatan hingga pekerjaan yang dilakukan oleh Wayan Brata.
"Sehat bapak? Pekerjaan bapak? Ngasuh cucu dua, siang jualan di warung yang ada di depan, ada teman yang ngasih barang janur," ujar Wayan Brata.
Warga lainnya yang bernama Ketut juga mendapatkan pengalaman serupa.
Ia mendapatkan kesempatan untuk bercengkrama langsung dengan Presiden Jokowi.
"Om Swastiastu, ditanya siapa namanya? Sehat? Sehat, tetapi saya ada urat kejepit," kata Ketut saat menceritakan obrolannya dengan Presiden Jokowi.
Ketut pun mengaku tidak menyangka akan kedatangan Presiden Jokowi ke rumahnya.
Ketut merasa terharu karena Presiden Jokowi datang dan memberikan berkah kepada dirinya.
"Senang, senang, tetapi air mata mengalir. Sedih sih tidak, tumben sekali didatangi lagi diberi berkah, syukur saja, sebelum saya mati bertemu dengan presiden," ucap Ketut.
Presiden Jokowi blusukan Rabu malam hari kemarin menyapa warga Ubud Gianyar Bali, Wayan Brata: kaget bisa ketemu Presiden
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News