Koster Bikin Arak Bali Kian Spesial, Tanggal 29 Januari Jadi Hari Spesial

Koster mengatakan setidaknya 28 produk berbahan arak Bali telah beredar sejak 2022.
"Masyarakat Bali makin akrab dengan arak Bali, kembali seperti apa yang dilakukan oleh leluhur.
Saya pun secara rutin minum kopi arak tanpa gula, rasanya memang lezat sehingga tubuh menjadi sehat dan lebih tahan bekerja sampai malam hari," bebernya.
Arak Bali diproduksi melalui proses panjang dengan ketelitian, kecermatan, ketekunan, dan keunikan. Kemahiran tersebut diperoleh dari warisan leluhur.
Dahulu leluhur orang Bali terbiasa mengonsumsi kopi arak untuk kepentingan kesehatan.
Koster mengeklaim ada banyak manfaat mengonsumsi arak.
"Saya menilai banyak sisi positif yang dapat kita peroleh dari arak Bali, selain untuk sarana upacara adat, juga baik untuk kesehatan sebagai minuman penghangat tubuh.
Arak Bali juga memiliki potensi ekonomi sebagai sumber penghidupan dan kesejahteraan masyarakat Bali," papar Gubernur Koster. (lia/JPNN)
Gubernur Bali Wayan Koster bikin Arak Bali kian spesial setelah aktif mangampayekan minuman tradisional ini, tanggal 29 Januari jadi hari spesial
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News