Koster Klaim Tol Gilimanuk–Mengwi Masuk PSN, Kementerian PU Cek Lokasi Proyek

Sabtu, 19 April 2025 – 18:28 WIB
Koster Klaim Tol Gilimanuk–Mengwi Masuk PSN, Kementerian PU Cek Lokasi Proyek - JPNN.com Bali
Gubernur Bali Wayan Koster blak-blakan minta dukungan masyarakat, terutama umat Muslim agar proyek tol Gilimanuk – Mengwi, segera berlanjut saat menghadiri Halalbihalal yang digelar MUI Bali di Hotel Harris Denpasar, Sabtu (19/4). Foto: Ali Mustofa/JPNN

bali.jpnn.com, DENPASAR - Gubernur Bali Wayan Koster blak-blakan minta dukungan masyarakat, terutama umat Muslim agar proyek tol Gilimanuk – Mengwi, segera berlanjut.

Permintaan tersebut dilontarkan Gubernur Koster saat menghadiri Halalbihalal yang digelar MUI Bali di Hotel Harris Denpasar, Sabtu (19/4).

Menurut Koster, permintaan dukungan tersebut sekaligus menjawab keraguan publik setelah viral proyek tersebut tak akan berlanjut pada masa kepemimpinannya.

“Sebelumnya kan viral tol Gilimanuk-Mengwi tak masuk lagi Proyek Strategis Nasional (PSN).

Titiyang langsung menghadapi Menteri PU, ternyata kata pak Menteri masih masuk proyek PSN,” ujar Gubernur Koster di depan ratusan umat Muslim Bali.

Koster bahkan mengeklaim proyek tol terpanjang di Pulau Bali ini telah masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

Itu artinya status PSN pada proyek ini masih ada dan akan berlanjut.

Koster juga mengatakan telah bertemu dengan petinggi Ditjen Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Pekerjaan Umum (PU) beberapa waktu lalu untuk membahas proyek ini.

Gubernur Bali Wayan Koster mengeklaim proyek tol Gilimanuk – Mengwi masuk PSN dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News