Presiden Jokowi Lima Jam di Bali Cek Persiapan KTT G-20, Ini Agendanya

apa manfaatnya dan apa kelebihannya," sebut Danrem 163/Wira Satya, Brigjen TNI Husein Sagaf di sela-sela apel kesiapan pasukan keamanan, Kamis (7/10).
Tujuan terakhir lokasi yang akan disambangi presiden dan rombongan adalah kawasan ITDC Nusa Dua dan Hotel The Apurva Kempinski Bali yang akan menjadi venue helatan KTT G-20 Tahun 2022.
Menurut Brigjen Husein Sagaf, rombongan Presiden Jokowi dijadwalkan hanya akan menghabiskan waktu 5-6 jam di Bali.
Karena sore harinya, Jokowi dijadwalkan melanjutkan penerbangan ke D.I. Yogyakarta.
"Rangkaian kegiatan ini lebih kurang 6 atau 5 jam, tetapi semuanya sudah kami antisipasi, baik venue-venue maupun rute yang dilalui RI 1.
Kegiatan yang kami laksanakan terus-menerus untuk memantau situasi sehingga pelaksanaan bisa berjalan aman dan lancar," pungkas Brigjen TNI Husein Sagaf. (gie/JPNN)
Selama lima jam di Bali, ada sejumlah kunjungan yang dilakukan Presiden Jokowi serangkaian pengecekan KTT G-20
Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News