Satgas Laporkan 101.072 Pasien Covid-19 Sembuh, Bali Masuk Zona Orange

Jumat, 10 September 2021 – 01:00 WIB
Satgas Laporkan 101.072 Pasien Covid-19 Sembuh, Bali Masuk Zona Orange - JPNN.com Bali
Sekretaris Satgas Covid-19 Bali I Made Rentin. Foto: Antara/Ni Luh Rhismawati

bali.jpnn.com, DENPASAR - Satgas Covid-19 Bali melaporkan

 pasien sembuh terus bertambah.

Sementara kasus baru covid-19 cenderung menurun dalam beberapa hari terakhir.

Dengan melandainya kasus covid-19, Satgas Nasional memasukkan Pulau Bali ke zona orange.

Per Kamis (9/9) kemarin, Satgas melaporkan ada 404 pasien sembuh, kasus positif bertambah 256 orang dan 16 pasien yang meninggal dunia.

"Dengan tambahan 404 pasien yang sembuh, secara kumulatif pasien positif Covid-19 yang telah sembuh hingga saat ini menjadi 101.072 orang," kata Sekretaris Satgas Covid-19 Bali I Made Rentin di Denpasar.

Sementara kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Provinsi Bali menjadi sebanyak 109.612 orang dan kasus meninggal dunia menjadi sebanyak 3.690 orang.

Penambahan pasien sembuh berasal dari Kabupaten Jembrana (30 orang), Kabupaten Tabanan (62 orang), Kabupaten Badung (82 orang),

Satgas Covid-19 Bali melaporkan pasien sembuh kini mencapai 101.071 jiwa. Satgas Nasional bahkan telah memasukkan Bali masuk zona orange
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News