Duka Komang Tisna, Remaja Bersisik di Bali: Kulit Gatal Sepanjang Waktu, Pilih Berobat ke Balian

Senin, 23 Agustus 2021 – 20:35 WIB
Duka Komang Tisna, Remaja Bersisik di Bali: Kulit Gatal Sepanjang Waktu, Pilih Berobat ke Balian - JPNN.com Bali
Komang Tisna Yasa (baju hitam putih), ditemani ibu kandungnya dan Isyanita dari Aku For Bali (baju putih), Senin (23/8). (Wayan Widyantara/Radarbali.id)

Beruntung, dalam kondisi hampir menyerah, bantuan kerap datang untuk buah hatinya. Salah satunya dari Relawan Aku for Bali.

Relawan memberikan obat dan salep. Dengan obat yang diberikan relawan, Muderawan menyebut kondisi anaknya mulai membaik.

Sayangnya adalah masalah lain yang diidap Tisna Yasa selain kulit bersisik, yakni penglihatan.

Hal inilah yang mempengaruhi aktivitasnya sehari-hari.

Koordinator Aku for Bali, Isyanita Tunggal Dewi mengatakan, awal mulanya Ia mendapatkan informasi kondisi anak ini dari Kepala Dusun Bontihing.

Setelah mendapat informasi, dirinya lalu berkonsultasi ke salah seorang temannya yang berprofesi sebagai dokter kulit di Jakarta.

“Atas saran teman, kami serahkan bantuan obat dan salep,” kata Isyanita Tunggal Dewi.

Yang membuatnya kaget, di Desa Bontihing ini tidak hanya satu anak saja yang mengidap penyakit kulit bersisik.

Komang Tisna Yasa mengidap kulit bersisik sejak lahir. Hingga usia 14 tahun, rasa gatal akibat penyakit yang dideritanya membuatnya sulit beraktivitas
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News