Pelabuhan Padangbai Karangasem Bali Tutup, Terungkap Ini Penyebabnya

Jumat, 20 Agustus 2021 – 22:52 WIB
Pelabuhan Padangbai Karangasem Bali Tutup, Terungkap Ini Penyebabnya - JPNN.com Bali
Dermaga 1 Pelabuhan Padangbai tengah dalam perbaikan dan ditutup untuk sementara waktu. (Istimewa)

bali.jpnn.com, AMLAPURA - Aktivitas penyeberangan di selat Lombok yang menghubungkan Pelabuhan Padangbai, Karangasem, Bali – Lembar, Lombok Barat, NTB, terganggu, mulai Jumat hari ini (20/8).

Kerusakan pada bagian tiang dan ujung dermaga yang sobek akibat terjangan ombak, beberapa waktu lalu, menjadi penyebabnya.

Untuk memperbaiki kerusakan, otoritas pelabuhan Padangbai memutuskan menutup sementara aktivitas bongkar muat kapal.

Penutupan aktivitas bongkar muat dibenarkan Koordinator Satpel BPTDBPTD XII Bali-NTB di Pelabuhan Padangbai, I Nyoman Agus Sugiarta.

“Mulai hari ini (Jumat, 20/8, red) diperbaki. Dermaga 1 untuk sementara ditutup setelah ada kerusakan pada bagian tiang yang goyang dan bagian ujung dermaga yang sobek,” kata Agus Sugiarta kepada awak media.

Agus Sugiarta belum bisa memastikan kapan perbaikan selesai.

Karena itu, pihaknya belum bisa memastikan sampai kapan dermaga 1 bakal ditutup.

"Belum tahu ini sampai kapan akan ditutup. Yang jelas harus segera diperbaiki karena berbahaya kalau dibiarkan, apalagi kalau ada gesekan antara ramdor kapal dengan dermaga,” ujarnya.

Gara-gara ada kerusakan di bagian ujung dan tiang, dermaga I Pelabuhan Padangbai tutup sementara waktu.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News