Aturan Baru Krematorium di Klungkung: Perketat Prokes, Maksimal 10 Orang Ikuti Kremasi

Sabtu, 14 Agustus 2021 – 22:46 WIB
Aturan Baru Krematorium di Klungkung: Perketat Prokes, Maksimal 10 Orang Ikuti Kremasi - JPNN.com Bali
Suasana persiapan kremasi di Krematorium Punduk Dawa, Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung. (Istimewa)

bali.jpnn.com, SEMARAPURA - Protokol kesehatan diperketat saat prosesi kremasi di krematorium di Klungkung.

Pengetatan ini dilakukan lantaran naiknya angka kematian di Klungkung dampak masih tingginya kasus covid-19 di Bumi Serombotan.

Di Klungkung sendiri ada dua krematorium.

Sejak pandemi, krematorium di Klungkung cukup ramai didatangi warga untuk menggelar kremasi anggota keluarganya yang meninggal dunia.

"Selama ini, protokol kesehatan telah diterapkan di dua krematorium tersebut. Tetapi, tetap kami ingatkan sebagai upaya penanganan Covid-19," ujar Kalaksa BPBD Klungkung Putu Widiada dikutip dari Radarbali.id.

Menurut Putu Widiada, selama proses kremasi, tidak hanya jaga jarak yang diatur.

Tetapi, juga jumlah warga yang mengikuti prosesi kremasi.

Maksimal hanya boleh 10 orang yang mengikuti kremasi untuk satu orang meninggal yang akan dikremasi.

Protokol kesehatan diperketat saat prosesi kremasi di krematorium di Klungkung. Pengetatan ini dilakukan lantaran naiknya angka kematian
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News