Cok Pemecutan XI Mangkat, Kampung Islam Kepaon Berduka: Toleransi Beliau Sudah Kelas Dunia
Kendati berpegang teguh pada ajaran Hindu, lanjutnya, Cok Pemecutan XI sangat memahami sejarah tentang kehidupan Nabi Muhammad SAW.
"Bukan karena Beliau mempelajari agama Islam, tetapi sebagai bukti bahwa ia ingin menyatu dengan semua rakyatnya, dengan memahami keyakinan yang dianut rakyatnya," ulas Subawai.
Subawai juga memuji kemampuan Cok Pemecutan XI dalam merangkul semua kalangan, baik pemuka adat, agama, dan juga tokoh-tokoh pemuda di Kota Denpasar dan Kabupaten Badung.
"Tidak berlebihan jika sikap toleransi yang Beliau tumbuhkan di Denpasar semasa hidupnya merupakan wujud keharmonisan kelas dunia.
Kami sungguh sangat kehilangan sosok Beliau," lirih Subawai. (gie/JPNN)
Cok Pemecutan XI mangkat kemarin. Meninggalnya Raja Puri Pemecutan ini menjadi duka bagi Kampung Islam Kepaon. Tokoh yang kelas dunia dalam hal toleransi
Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News