Preview Persib vs Bali United: Laga Big Match Tim Pemuncak Klasemen

Sabtu, 18 September 2021 – 18:07 WIB
Preview Persib vs Bali United: Laga Big Match Tim Pemuncak Klasemen - JPNN.com Bali
IIIja Spasojevic dan Andhika Wijaya mengobrak-abrik gawang Persib Bandung yang dikawal Made Wirawan saat kedua tim bersua di Liga 1 musim 2019 silam lalu. Foto: Baliutd.com

bali.jpnn.com, BANDUNG - Kick of laga ketiga antara Persib Bandung versus Bali United tinggal beberapa jam lagi.

Laga yang berlangsung di Stadion Indomilik Arena, Tangerang ini bakal mempertemukan dua tim pemuncak klasemen sementara Liga 1.

Sebagai catatan, hingga laga kedua Liga 1, hanya Persib dan Bali United yang belum pernah kalah.

Persib mengalahkan Barito dan Persita.

Sementara Bali United mengalahkan Persik dan Barito.

"Saya pikir, setiap pertandingan adalah bigmatch.

Kali ini, akan menjadi pertandingan antara dua tim yang sudah meraih poin penuh.

Dari sisi itulah yang membuatnya menjadi menarik," kata Coach Robert dilansir dari situs klub persib.co.id.

Kick off Persib Bandung versus Bali United di Stadion Indomilk tinggal beberapa jam lagi. Laga bigmatch ini mempertemukan dua tim pemuncak klasemen sementara
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News