Eber Bessa Pemain Komplet, Ini Kelebihannya Versi Bos Bali United

Kamis, 09 September 2021 – 10:28 WIB
Eber Bessa Pemain Komplet,  Ini Kelebihannya Versi Bos Bali United - JPNN.com Bali
Pemain asing baru Bali United, Eber Bessa, saat berseragam klub Brazil Botafogo. (Instagram @eberbessa)

Eber Bessa sendiri akan langsung bertemu penggawa Serdadu Tridatu lainnya di Jakarta untuk mengarungi lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2021/2022.

Eber Bessa pun akan menjalani tantangan baru di kompetisi sepak bola Indonesia musim ini.

Kiprah Eber Bessar di sepak bola cukup panjang.

Beberapa tim asal Brasil selain Cruzeiro juga menjadi singgahannya.

Mulai dari Nacional MG, Villa Nova A.C, dan terakhir ada tim Botafogo.

Sementara tim asal Portugal yang pernah disinggahi dalam kariernya antara lain adalah CS Maritimo pada tahun 2015.

Kemudian ada Vitoria Setubal FC, dan terakhir adalah CD Nacional.

Pada tahun 2014, Eber Bessa pernah bermain di Thailand bersama Phuket FC saat Stefano Cugurra berkiprah di negeri Gajah Putih itu. (lia/JPNN)

Pemain asing baru Bali United Eber Bessa diklaim CEO Yabes Tanuri memiliki kemampuan komplet yang diyakini bisa membantu Serdadu Tridatu di Liga 1

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News