Bali United Lepas Diego Assis, Coach Teco: Ini Jalan Terbaik

Sabtu, 31 Juli 2021 – 14:13 WIB
Bali United Lepas Diego Assis, Coach Teco: Ini Jalan Terbaik - JPNN.com Bali
Eks gelandang Bali United Diego Assis resmi mengakhiri kerjasama dengan Serdadu Tridatu. (baliutd.com)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Manajemen Bali United resmi melepas gelandang serang berdarah Brazil Diego Assis di tengah ketidakpastian Liga 1 musim 2021.

Manajemen memastikan, kerjasama kedua belah pihak berakhir atas kesepakatan bersama.

Bersama dengan skuad Serdadu Tridatu, pemilik nomor panggung 34 ini baru tampil di ajang Piala Menpora dan Tour de Java.

“Ini merupakan keputusan kedua belah pihak antara  Diego dengan manajemen. Sama-sama sepakat mengakhiri kerjasama,” ujar Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra dikutip dari baliutd.com.

Menurutnya, keputusan untuk melepas Diego Assis berdasar keyakinan kedua belah pihak untuk memperoleh solusi terbaik di tengah ketidakjelasan kompetisi Liga 1 2021.

Otoritas sepakbola tanah air menjanjikan kompetisi Liga 1 musim 2021 bergulir akhir bulan Agustus sembari menunggu penyebaran covid-19 di Indonesia melandai.

Bagaimana dengan pemain pengganti Diego Assis? “Tunggu saja kabar dari manajemen. Semoga kompetisi segera bergulir agar kami punya kesempatan bermain,” bebernya.

Yang jelas, pasca ditinggal Diego Assis, satu slot kuota pemain asing Serdadu Tridatu masih terbuka lebar. Menarik ditunggu siapa pengganti Diego Assis di lini tengah Bali United. (lia)

Bali United resmi melepas Diego Assis sebelum Liga 1 musim 2021 bergulir. Menurut Coach Teco, langkah melepas Diego adalah jalan terbaik

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News