Trio Pemain Muda Bali United Terbang ke Korsel, 3 Diaspora Absen, Agendanya Padat

Kamis, 22 Agustus 2024 – 06:27 WIB
Trio Pemain Muda Bali United Terbang ke Korsel, 3 Diaspora Absen, Agendanya Padat - JPNN.com Bali
Bek tengah Timnas U20 Indonesia Kadek Arel berselebrasi dengan pemain lainnya seusai mencetak gol. Kadek Arel dan dua pemain Bali United lainnya terbang ke Korsel. Foto: PSSI

Turnamen mini tersebut menjadi laga uji coba bagi timnas U-20 menyambut kualifikasi Piala Asia U20 2025 yang bakal digelar di Indonesia pada September mendatang.

Kadek Arel dkk akan menghadapi lawan-lawan tangguh pada turnamen mini seperti Argentina, Korea Selatan, dan Thailand sebagai persiapan untuk kualifikasi.

"Turnamen ini untuk mengasah mental para pemain agar lebih siap saat bertanding di kualifikasi Piala Asia U20 2025," tulis Erick melalui akun Instagram pribadi @erickthohir.

Sebelum mengikuti turnamen Seoul Earth on Us Cup 2024, Timnas U20 Indonesia akan melakoni laga uji coba dengan tim Liga 4 Korea Selatan pada 4 September 2024. (antara/lia/JPNN)

Tiga pemain muda Bali United masuk rombongan skuad Timnas U20 Indonesia yang diboyong pelatih Indra Sjafri ke Korea Selatan (Korsel).

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News