Privat Mbarga dan Nomor 10: Pakai Sejak di Liga Kamboja, Angka Keberuntungan

Senin, 12 Agustus 2024 – 20:50 WIB
Privat Mbarga dan Nomor 10: Pakai Sejak di Liga Kamboja, Angka Keberuntungan - JPNN.com Bali
Penyerang nomor 10 Bali United Privat Mbarga berselebrasi seusai menjebol gawang Perisk yang dikawal Leonardo Navacchio di Stadion Brawijaya, Kediri, kemarin. Bali United mengalahkan Persik dengan skor 3 - 1. Foto: Instagram @baliunitedfc

bali.jpnn.com, KEDIRI - Ada hal yang berbeda dengan penyerang sayap Bali United Privat Mbarga.

Untuk kali pertama sejak direkrut Bali United pada 24 Desember 2021 silam dari klub Liga Kamboja, Svay Rieng, Privat Mbarga akhirnya memakai nomor punggung 10.

Angka ini biasanya identik dengan pemain yang memegang peranan penting dalam suatu tim.

Angka 10 dalam sepak bola dianggap sebagai nomor punggung istimewa.

Umumnya, nomor 10 diperuntukkan bagi pemain yang sering mencetak gol dalam pertandingan sepak bola.

Privat Mbarga menjadi pemain Bali United keenam yang memakai nomor punggung 10.

Sebelumnya, nomor 10 dipakai Loudry Setiawan (2014-1016), Irfan Bachdim (2016-2019), Lerby Eliandry (2019-2021), Stefano Lilipaly (2021-2022) dan Eber Bessa (2022 – 2024).

Musim sebelumnya, Privat Mbarga memakai nomor punggung 37.

Penyerang sayap Bali United Privat Mbarga berganti nomor dari 37 ke 10. Pergantian nomor ini membawa keberuntungan setelah Privat Mbarga mencetak brace kemarin
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News