Arema FC Gagal Bungkam Persija Gegara Dua Mantan, Peluang Masih Terbuka

Pada babak kedua, Arema FC langsung tancap gas.
Baru sembilan menit masuk lapangan hijau, pemain Arema FC Salim Akbar Tuharea berhasil menjebol gawang Persija yang dikawal Andritany Ardhyaksa.
Persija langsung merespons dengan melancarkan serangan bertubi-tubi, tetapi gagal melahirkan peluang matang.
Persija justru tersentak oleh gol kedua Arema FC yang dicetak Charles Lokolingoy pada menit ke-67 melalui sepakan mendatar seusai menerima assist matang dari Arkhan Fikri.
Tertinggal dua gol memaksa Persija harus segera merespons.
Pada menit ke-83, penyerang Persija Gustavo Almeida menjebol gawang Arema FC yang dikawal Lucas Frigeri setelah memanfaatkan assist Witan Sulaeman.
Dua menit kemudian, Hanif Sjahbandi mencetak gol untuk Persija dan memaksa mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 2 – 2. (lia/JPNN)
Arema FC gagal meraih tiga poin pada laga kedua Grup B Piala Presiden 2024 kontra Persija di Stadion Kapten Dipta setelah laga berakhir imbang 2 - 2
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News