Marcos Guillermo tak Sabar Melihat PSBS Biak Mengalahkan Bali United, Momen Pas

bali.jpnn.com, GIANYAR - Pelatih Marcos Guillermo Samso tak sabar membawa PSBS Biak untuk kali kedua mengalahkan Bali United di kandangnya sendiri, Stadion Kapten Dipta, Gianyar.
Juru taktik asal Argentina ini mengatakan skuad Badai Pasifik siap tempur dan memberi kekalahan kedua Bali United, seperti pada pertemuan pertama Liga 1, 3 November 2024 silam.
Pada pertemuan pertama, PSBS Biak berhasil mengalahkan Bali United dengan skor 2 – 0.
Marcos Guillermo Samso kian percaya diri setelah meraih hasil positif pada laga terakhir melawan Borneo FC, sementara Bali United dipaksa bermain imbang 2 – 2 oleh Persis Solo.
Bali United tak kunjung menang dalam empat laga terakhir, berbeda dengan PSBS Biak yang tengah menanjak performanya.
"Ini momen yang pas buat kami memenangkan pertandingan," ujar Marcos Guillermo Samso dalam rekaman konferensi pers yang diterima redaksi bali.JPNN.com.
Menurut Marcos Guillermo Samso, kemenangan atas tuan rumah makin memperbaiki posisi tim di klasemen Liga 1.
Secara fisik maupun mental para pemain PSBS Biak juga dalam kondisi prima.
Pelatih Marcos Guillermo Samso tak sabar membawa PSBS Biak untuk kali kedua mengalahkan Bali United di kandangnya sendiri, Stadion Kapten Dipta, Gianyar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News