Skuad Bali United Tirta Yatra ke Pura Besakih & Ulun Danu Batur, Coach Teco Merespons
bali.jpnn.com, DENPASAR - Skuad Bali United melanjutkan tradisi tahunan menyambut kompetisi musim depan dengan melakukan Tirta Yatra alias persembahyangan bersama ke sejumlah pura ternama di Pulau Dewata.
Senin (15/7) kemarin, skuad Bali United menggelar persembahyangan, mulai dari Stadion Kapten I Wayan Dipta, Pura Ulun Danu Batur dan Pura Penataran Agung Besakih.
Tirta Yatra ini untuk memohon restu kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa menjelang Piala Presiden 2024 dan Liga 1 2024 – 2025 agar mendapat hasil terbaik.
Tirta Yatra diikuti manajemen, ofisial, pemain hingga pelatih.
Terlihat juga pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra.
Teco mengaku senang tradisi tahunan menyambut kompetisi kembali digelar tahun ini.
“Ini acara dari Bali United dan sering datang ke sini untuk menikmati tempat yang sangat indah untuk memperoleh aura positif buat tim.
Untuk pemain lama memang sudah sering datang ke sini dan beberapa pemain baru pasti senang bisa datang ke beberapa tempat ini,” ujar Coach Teco dilansir dari laman klub.
Skuad Bali United melanjutkan tradisi tahunan menyambut kompetisi dengan melakukan Tirta Yatra ke Pura Ulun Danu Batur dan Pura Penataran Agung Besakih
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News