Melvin Platje Puji Peningkatan Performa Produk Akademi Bali United, Simak
Saya sangat senang bisa datang kembali ke sini dan melihat banyak perubahan yang terjadi,” ujar Melvin Platje dilansir dari laman klub.
Pemain Bali United Academy menjalani latihan seminggu dua kali pada hari Rabu dan Sabtu.
Program latihan telah disusun oleh jajaran tim pelatih yang berpengalaman seperti Coach Muhammad Rasyid, Coach Gde Mahatma Dharma dan Coach Sandhika Pratama.
Selain menjalani latihan, para pemain juga diberikan kesempatan dalam melakoni uji tanding dengan tim-tim SSB yang ada di Bali.
Melvin Platje mengatakan sarana tempat latihan yang tepat dengan pelatih yang bagus akan membuat mereka semakin matang di lapangan hijau.
“Sekarang mereka (Bali United) terus meningkatkan fasilitas klub ini dan pada pemain muda berlatih sangat baik ditambah pelatih yang bagus.
Saya senang melihat itu semua,” tutur Melvin Platje yang memiliki sekolah sepak bola di Belanda bernama MP7voetbalschool ini. (lia/JPNN)
Mantan pemain Bali United Melvin Platje memuji peningkatan performa produk Akademi Bali United, simak pengakuannya
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News