2 Pemain Asing Bali United Menyusul Jefferson Assis Hengkang, Good Bye Mister!

Rabu, 05 Juni 2024 – 20:49 WIB
2 Pemain Asing Bali United Menyusul Jefferson Assis Hengkang, Good Bye Mister! - JPNN.com Bali
Pemain Persib Marc Klok melakukan tekel ke gelandang Bali United Eber Bessa. Eber Bessa dan Mohammad Rashid sepakat berpisah dengan Bali United, Rabu (5/6) seusai Liga 1 2023-2024 berakhir. Foto: Instagram@baliunitedfc

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bedol desa di skuad Bali United masih berlanjut seusai kompetisi Liga 1 2023-2024 berakhir pekan lalu.

Rabu (5/6) sore, dua pemain asing yang sama-sama menempati posisi gelandang memutuskan berpisah secara baik-baik dengan Bali United, mengikuti jejak striker asal Brasil, Jefferson Assis.

Keduanya adalah gelandang bertahan Timnas Palestina, Mohammed Rashid dan playmaker asal Brasil, Eber Bessa.

Mohammed Rashid yang direkrut dari klub Liga Palestina, J-Al Mokabber pada 13 Juli 2023 hanya bertahan semusim di Bali United.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Pak Pieter, Pak Yabes, Manajemen Bali United, Coach Teco, Coach Stefan dan tim pelatih, serta semuanya untuk musim ini.

Terutama untuk rekan dalam tim dan saudara saya di klub Bali United (suporter) dengan pengalaman yang indah ini,” ujar Mohammed Rashid dilansir dari laman klub.

Menurut mantan gelandang Persib, dalam sepak bola apapun bisa terjadi.

Oleh karena itu, dia mendoakan yang terbaik untuk Bali United.

Bedol desa di skuad Bali United berlanjut, dua pemain asing Serdadu Tridatu menyusul Jefferson Assis hengkang, yakni Eber Bessa dan M Rashid, Good Bye Mister!
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News