Luis Duran Puas Persita Tahan Imbang Persib, Sentil 3 Kesalahan Laskar Cisadane

Senin, 15 April 2024 – 21:42 WIB
Luis Duran Puas Persita Tahan Imbang Persib, Sentil 3 Kesalahan Laskar Cisadane - JPNN.com Bali
Pemain Persita Tangerang berduel dengan pemain Persib di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Senin (15/4) sore. Kedua kesebelasan bermain imbang 3 - 3. Foto: Persita

Gol pertama Persib ada kesalahan kita, jadi itu sedikit pengaruh.

Namun, pemain terus mencoba untuk tetap konsentrasi dengan mental yang solid, dan akhirnya terjadi gol kedua bagi lawan dengan adanya pelanggaran yang tidak diberikan oleh wasit,” ucapnya.

Iya, pada babak kedua, Persita tampil lebih percaya diri.

Para pemain bekerja keras mengejar ketertinggalan dan berbuah hasil.

“Akhirnya Fahreza bisa mencetak gol dan itu membantu tim dan kita mendapat satu poin yang sangat kita hargai," tuturnya.

Hasil imbang ini cukup bagi Persita untuk menjauh dari zona degradasi.

Persita kini mengoleksi 32 poin menjauh dari Arema FC yang baru mengoleksi 31 poin setelah pada laga di tempat berbeda kalah dari PSS Sleman dengan skor 1 – 4.

Persib di lain sisi kian mantap di peringkat kedua klasemen Liga 1 dengan 56 poin. (lia/JPNN)

Liga 1 2023-2024: Pelatih Persita Luis Edmundo Duran puas Laskar Cisadane berhasil menahan imbang Persib, sentil 3 kesalahan Laskar Cisadane

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News