Bali United Usung Misi Revans Kontra PSIS, Teco Mendadak Sentil Madura United

Kamis, 07 Maret 2024 – 13:24 WIB
Bali United Usung Misi Revans Kontra PSIS, Teco Mendadak Sentil Madura United - JPNN.com Bali
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra memberikan keterangan kepada awak media di Bali United Cafe sehari sebelum pertandingan kontra PSIS Semarang di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Jumat (8/3) besok. Foto: Media Bali United

bali.jpnn.com, GIANYAR - Stefano ‘Teco’ Cugurra mengatakan skuad Bali United tidak punya waktu yang cukup untuk menggelar latihan menjelang kontra PSIS Semarang pada laga pekan ke-28 Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Jumat (8/3) malam.

Pasalnya, skuad Serdadu Tridatu baru kembali dari Yogyakarta menghadapi tuan rumah Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Meski demikian, Coach Teco mengaku beruntung tidak ada pemainnya yang cedera maupun absen pada laga Jumat malam besok.

Ia bisa menurunkan skema terbaru untuk mengadang laju PSIS yang perolehan poinnya berkejaran dengan Bali United.

“Kita punya semangat tinggi untuk menjalani laga ini.

Apalagi Madura United baru saja meraih kemenangan, tetapi kita (berhak) berada di peringkat keempat dan PSIS di posisi ketiga,” ujar Coach Teco dalam rekaman konferensi pers sehari sebelum pertandingan di Bali United Café yang diterima redaksi Bali.JPNN.com.

Bali United pada laga besok mengusung misi revans setelah pada leg pertama di Stadion Jatidiri, Semarang kalah dari PSIS dengan skor 1 – 2.

Dua gol Laskar Mahesa Jenar tercipta melalui gol bunuh diri Mohammed Rashid menit ke-25 dan Gali Freitas menit ke-50.

Liga 1 2023-2024: Bali United mengusung misi revans kontra PSIS Semarang, Teco mendadak sentil Madura United yang berpotensi menyalip Serdadu Tridatu
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News