Begini Nasib Elias Dolah & Rashid di Bali United Setelah Thailand dan Palestina Tersingkir

Untuk Mohammed Rashid, Coach Teco mengaku akan melihat kondisi terakhir sebelum laga.
“Kalau Rashid akan melihat dahulu kondisinya di latihan, apakah bisa bermain atau tidak membantu tim melawan Persik Kediri,” ucap Coach Teco.
Bali United saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga dengan 41 poin, hasil dari meraih 12 kemenangan, lima kali imbang dan enam kali kalah.
Persik Kediri berada di posisi keenam klasemen Liga 1 dengan 34 poin, hasil dari meraih sembilan kemenangan, tujuh kali imbang dan tujuh kali kalah.
Bali United hanya berjarak tujuh poin dari Persik.
Bali United harus bekerja mati-matian agar tetap berada di posisi championship series, sama dengan Persik yang memasang target merangkak di papan atas klasemen liga 1. Menarik! (lia/JPNN)
Begini nasib bek Elias Dolah & gelandang Mohammed Rashid di Bali United setelah Thailand dan Palestina tersingkir di babak 16 besar Piala Asia 2023
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News