Yoyok Sukawi Ungkap Alasan Lepas Luthfi Kamal ke Bali United, Mengejutkan

Rabu, 08 November 2023 – 10:05 WIB
Yoyok Sukawi Ungkap Alasan Lepas Luthfi Kamal ke Bali United, Mengejutkan - JPNN.com Bali
Gelandang bertahan PSIS Semarang Luthfi Kamal resmi menjadi bagian dari Bali United pada putaran kedua Liga 1 2023-2024. Foto: Instagram @luthfikml7

bali.jpnn.com, SEMARANG - Manajemen PSIS Semarang kembali melepas pemainnya dalam bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023-2024.

Pemain yang dilepas, yakni gelandang bertahan Luthfi Kamal.

Pesepak bola asal Jakarta setinggi 1.70 cm ini dilepas dengan biaya transfer.

“Kembali kami umumkan bahwa hari ini PSIS melepas salah satu pemain kami yakni Luthfi Kamal,” ujar Chief Executive Officer (CEO) PSIS Yoyok Sukawi dilansir dari laman klub.

Menurut Yoyok Sukawi, Luthfi Kamal dilepas karena keinginan sang pemain sendiri.

Luthfi Kamal mengejar menit bermain yang tidak bisa dia dapatkan selama berseragam PSIS Semarang.

Didatangkan dari Barito Putera, Luthfi Kamal hanya mencatatkan sepuluh kali permainan dalam 18 pertandingan terakhir.

“Luthfi kami lepas karena menit bermain yang kurang membuat Luthfi Kamal meminta untuk dilepas untuk mengejar menit bermain di klub lain,” kata Yoyok Sukawi.

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi mengungkap alasan melepas gelandang bertahan Luthfi Kamal ke Bali United, mengejutkan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News