Fernando Valente Kantongi Kekurangan Arema FC Jelang Melawan Borneo FC, Ternyata
bali.jpnn.com, DENPASAR - Skuad Arema FC memutuskan bertahan di Bali seusai mengalahkan PSS Sleman pada laga pekan ke-14 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, 30 September 2023 lalu.
Fernando Valente fokus melakukan evaluasi sembari mengenjot fisik pemain untuk persiapan laga pekan ke-15 kontra Borneo FC di tempat yang sama, Jumat (6/10) besok.
Kekurangan yang paling terlihat adalah pemain tiba-tiba kehilangan fokus saat bertanding sehingga mudah dimanfaatkan lawan untuk mencetak gol.
Baca Juga:
Kekurangan ini tidak bisa dibiarkan begitu saja mengingat lawan yang dihadapi Arema FC adalah pemuncak klasemen sementara Liga 1, Borneo FC.
Mantan juru taktik Shakhtar Donetsk B ini berharap kesalahan yang dilakukan para pemainnya tidak terulang pada laga kontra Borneo FC.
"Jangan sampai ada kehilangan bola lagi.
Kita harus konsentrasi saat bertanding agar lawan tidak termotivasi untuk menciptakan gol," kata Fernando Valente dilansir dari laman Liga Indonesia Baru.
Oleh karena itu, Fernando Valente meminta pemainnya untuk dapat memaksimalkan set piece yang seringkali menjadi andalan lawan membongkar pertahanan tim.
Pelatih Fernando Valente telah mengantongi kekurangan Arema FC jelang melawan Borneo FC pada laga pekan ke-15 Liga 1 2023, ternyata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News