Teco Semringah Jelang Bali United Tantang Persija, Sentil Laga Musim Lalu

Sabtu, 23 September 2023 – 11:57 WIB
Teco Semringah Jelang Bali United Tantang Persija, Sentil Laga Musim Lalu - JPNN.com Bali
Pemain Persija dan Bali United duel di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, musim lalu. Kedua kesebelasan kembali bentrok, Minggu (24/9) besok di Stadion Patriot, Bekasi. Foto: Instagram @ Persija.id

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra semringah jelang Bali United menantang Persija pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023-2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (24/9) besok.

Pasalnya, kemenangan telak Bali United pada babak Kualifikasi Grup G Piala AFC 2023 kontra Stallion Laguna FC menjadi modal penting melawan Persija.

Bali United dan Persija sama-sama mengoleksi 17 poin dalam 12 pertandingan terakhir.

Namun, Bali United berhak menempati peringkat kesembilan, sedangkan Persija berada di posisi sepuluh besar klasemen sementara Liga 1 2023-2024.

Skuad Serdadu Tridatu telah mengoleksi lima kemenangan, dua kali seri dan lima kali kalah.

Persija Jakarta baru empat kali memenangkan pertandingan, lima kali seri dan tiga kali kalah.

“Dua tim saat ini memiliki jumlah poin yang sama.

Kedua tim sama-sama membutuhkan poin untuk memperbaiki posisi di klasemen Liga 1,” ujar Coach Teco dilansir dari laman klub.

Pelatih Stefano 'Teco' Cugurra semringah menjelang duel kontra Persija di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (24/9) besok, sentil laga musim lalu
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News