Link Live Streaming Lee Man FC vs Bali United: Kans Wakil Indonesia di Kompetisi Asia

Rabu, 16 Agustus 2023 – 18:38 WIB
Link Live Streaming Lee Man FC vs Bali United: Kans Wakil Indonesia di Kompetisi Asia - JPNN.com Bali
Striker Bali United IIija Spasojevic bermain sejak menit awal bersama Jefferson Assis pada laga preliminary LCA 2023 kontra Lee Man FC di Hong Kong Stadium, Rabu (16/8) malam ini. Foto: Baliutdcom

bali.jpnn.com, HONG KONG - 30 menit lagi duel big match tersaji pada babak preliminary Liga Champions Asia (LCA) 2023 antara Lee Man FC melawan Bali United di Hong Kong Stadium, Rabu (16/8).

Pertandingan bisa disaksikan melalui link berbayar https://tv.on.cc/oncchkpl/index_en.html

pukul 20.00 WITA.

Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra menurunkan skuad terbaik pada laga malam ini, dengan formasi 3 – 5 – 2, bukan 4 – 4 – 2 seperti rencana awal.

Coach Teco bakal menduetkan dua striker yang tampil apik pada laga Bali United kontra PSM Makassar, yakni IIija Spasojevic dan Jefferson Assis.

Ilija Spasojevic yang telah mengoleksi tiga gol dan satu assist bakal berduet dengan Jefferson Assis yang telah mencetak tiga gol.

Kedua penyerang maut ini diharapkan mampu mengubah takdir Bali United melaju dan terbang tinggi di Kompetisi Asia.

Untuk lini tengah, Coach Teco memasang lima pemain untuk menjaga kedalaman dan transisi permainan, saat bertahan dan menyerang.

Berikut link live streaming laga antara Lee Man FC vs Bali United di babak preliminary LCA 2023: kans wakil Indonesia di Kompetisi Asia
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News