Debut Sempurna Mohammed Rashid: Tampil 90 Menit, Banjir Pujian

bali.jpnn.com, GIANYAR - Gelandang Timnas Palestina Mohammed Rashid menjalani debut bersama Bali United pada laga pekan ketiga Liga 1 2023-2024 kontra Madura United di Stadion Kapten Dipta, Sabtu (15/7) malam.
Meski tidak mencetak gol, tetapi perannya di lini tengah, sangat luar biasa.
Ikut membantu bertahan saat Bali United dalam posisi tertekan, Mohammed Rashid berperan sangat apik saat aktif menyuplai bola ke lini depan.
Kerja sama Mohammed Rashid bersama Sidik Saimima dan Ramdani Lestaluhu tampil impresif meladeni para gelandang Madura United yang dikoordinir sang kapten, Hugo Gomes.
“(Mohammed) Rashid tampil luar biasa,” puji asisten pelatih Bali United Stefan Keltjes seusai laga.
Menurut Stefan Keltjes, meski baru datang dan diperkenalkan sebagai pemain baru Bali United dua hari sebelum duel kontra Madura United, Mohammed Rashid tampil fresh.
“Rashid seperti tidak mengalami kendala kebugaran, tampil selama 90 menit dengan intensitas permainan yang tinggi,” kata Stefan Keltjes lagi.
Bali United tertinggal terlebih dahulu gegara gol penalti Hugo Gomes menit ke-3.
Debut sempurna gelandang Timnas Palestina milik Bali United Mohammed Rashid: tampil 90 menit, banjir pujian dari tim pelatih
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News