Dewa United Gagal Balas Dendam, Ardi Idrus Kirim Pesan Penting, Tegas
“Saya pikir step by step Bali United mulai bangkit dan termotivasi untuk memperbaiki setiap pertandingan.
Kemenangan ini merupakan hasil kerja keras teman-teman semua dan berhasil meraih tiga poin,” ucap Ardi Idrus.
Berdasarkan statistik Ardi Idrus telah bermain sebanyak 13 kali bersama Bali United baik sebagai pemain inti maupun cadangan.
Ardi Idrus bermain penuh saat Bali United melawan Persib, Persebaya dan Dewa United dan telah mencatatkan 536 menit bermain.
Kemenangan ini mengatrol posisi Bali United dari peringkat keenam klasemen sementara Liga 1 ke posisi empat dengan 43 poin, hasil dari 25 kali bertanding.
Bali United menggusur posisi Borneo FC dan Madura United yang melorot ke peringkat kelima dan keenam dengan 41 poin.
Bali United telah memenangkan 13 pertandingan, empat kali seri dan delapan kali kalah.
Dewa United yang pada laga sebelumnya menang melawan PSS Sleman tertahan di peringkat ke-13 dengan 29 poin hasil dari 26 kali bertanding. (lia/JPNN)
Dewa United gagal balas dendam setelah kembali kalah pada putaran kedua melawan Bali United, Ardi Idrus kirim pesan penting, tegas
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News