Klasemen Liga 1 2022 Setelah Persija Bungkam Bhayangkara: Borneo FC Tak Berkutik

bali.jpnn.com, DENPASAR - Klasemen Liga 1 2022/2023 bergerak dinamis setelah tiga laga bergulir pada pekan kedelapan, Sabtu kemarin (3/9).
Persija Jakarta yang menjamu Bhayangkara FC di Stadion Candrabhaga, Bekasi, membuktikan diri jadi pesaing perebutan gelar juara Liga 1 2022/2023.
Macan Kemayoran unggul atas The Guardian berkat kemenangan 2 – 1 atas brace yang dicetak penyerang Timnas Ceko, Michael Krmencik menit 13 dan 56.
Baca Juga:
Bhayangkara FC yang unggul cepat pada menit 11 melalui Dendy Sulistyawan pulang dengan kepala tertunduk lantaran gagal mencetak gol tambahan.
Kemenangan ini mengatrol peringkat Persija di klasemen sementara Liga 1.
Persija Jakarta kini masuk peringkat lima besar dengan 17 poin, bersaing dengan Madura United, Borneo FC, Bali United dan PSM Makassar.
Persija Jakarta mengoleksi lima kali kemenangan dan tiga kali kalah dari delapan laga yang telah dipertandingkan.
Selisih poin yang tipis membuka peluang Persija untuk merebut posisi puncak klasemen sementara Liga 1.
Klasemen Liga 1 2022 bergerak dinamis setelah Persija Jakarta membungkam Bhayangkara FC: Borneo FC tak berkutik, Persis dan PSIS berbagi skor
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News