Klasemen Liga 1 2022 Setelah Persija Bungkam Bhayangkara: Borneo FC Tak Berkutik

Minggu, 04 September 2022 – 06:45 WIB
Klasemen Liga 1 2022 Setelah Persija Bungkam Bhayangkara: Borneo FC Tak Berkutik - JPNN.com Bali
Klasemen Liga 1 2022 bergerak dinamis setelah Persija membungkam Bhayangkara FC. Langkah Borneo FC tertahan setelah dikalahkan Persikabo 1973. Foto: Instagram @liga1match

Bhayangkara FC yang kembali menelan kekalahan kini berada di peringkat ke-13 dengan delapan poin, hasil dari dua kemenangan, dua seri dan empat kali kalah.

Pada laga sebelumnya, Persikabo 1973 yang menjamu Borneo FC di Stadion Pakansari, Bogor, memetik poin sempurna berkat kemenangan 3 – 2.

Anak asuh Djajang Nurjaman mencetak tiga gol melalui Ryan Kurnia (14), Tomoki Wada (56) dan Gustavo Tocantins (60).

Borneo FC tak berkutik saat menjalani laga tandang, hanya mencetak dua gol berkat kontribusi Fajar Fathur Rahman (55) dan Matheus Pato (67).

Borneo FC yang berpeluang menggusur Madura United FC dari puncak klasemen, tertahan langkahnya gegara kekalahan ini.

Pesut Etam tertahan di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 18 poin, sama dengan Bali United yang berada di posisi ketiga.

Persikabo 1973 kembali merangkat ke peringkat atas setelah meraih 13 poin, hasil dari empat kali kemenangan, sekali seri dan tiga kali kalah.

Klub yang awalnya bernama PS TNI kini berada di peringkat ketujuh klasemen sementara liga 1.

Klasemen Liga 1 2022 bergerak dinamis setelah Persija Jakarta membungkam Bhayangkara FC: Borneo FC tak berkutik, Persis dan PSIS berbagi skor
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News