Bali United Tergeser, Berikut Skuad Termahal Liga 1 2022 Versi Transfermarkt
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kick off Liga 1 tinggal menghitung hari.
Laga big match bakal tersaji antara jawara Liga 1 musim 2021, Bali United melawan tim sarat sejarah, Persija Jakarta.
Pertandingan awal Liga 1 ini menurut rencana digelar di kandang Bali United, Stadion Kapten Dipta, Gianyar.
Bali United wajib waspada pada laga perdana Liga 1 2022 ini.
Skuad Persija Jakarta yang kini diarsiteki eks pelatih Borussia Dortmund, terbilang mentereng.
Manajemen Macan Kemayoran mendatangkan segudang pemain bintang dunia dan melepas sebagian besar pemainnya musim lalu.
Untuk pemain asing, mereka mendatangkan Hanno Behren dan dua pemain Timnas Ceko, Michael Krmencik serta Ondrej Kudela.
Ketiganya akan bermain dengan pemain lokal kaya pengalaman seperti Riko Simanjuntak, Hansamu Yama, Hanif Sjahbandi dan Syahrian Abimanyu.
Bali United tergeser dari peringkat atas skuad termahal Liga 1 musim 2022. Berikut skuad termahal Liga 1 2022 versi Transfermarkt
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News