Visakha FC Sesumbar Bikin Malu Bali United, Respons Teco Bikin Lawan Merinding

"Pertandingan yang penting buat kami.
Kami harap suporter dapat memenuhi stadion dan memberi dukungan kepada tim untuk bermain dengan baik dan memberi tekanan kepada pemain Visakha FC," ucap Coach Teco.
Sementara itu, kiper Bali United Nadeo Argawinata juga memastikan ia bersama rekan-rekannya akan fokus dan berkonsentrasi penuh saat melawan Visakha.
"Untuk pertandingan ini, kami sangat berkonsentrasi.
Kami sangat fokus sehingga kami sangat siap, dan sangat termotivasi untuk pertandingan besok melawan Visakha," kata Nadeo Argawinata.
Bali United saat ini memuncaki klasemen Grup G berbekal keunggulan selisih gol dibandingkan Visakha FC meski kedua tim sama-sama mengoleksi tiga poin. (antara/lia/jpnn)
Pelatih Visakha FC Meas Channa sesumbar bikin malu Bali United di Stadion Kapten Dipta Gianyar, respons Coach Teco bikin lawan merinding
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News