Arema FC Agresif, Ikat 3 Pemain Lokal Anyar, Sentil Coach Eduardo

Senin, 11 April 2022 – 20:32 WIB
Arema FC Agresif, Ikat 3 Pemain Lokal Anyar, Sentil Coach Eduardo - JPNN.com Bali
Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana dan Manajer Ali Fikri saat mengapit dua pemain anyar, Ilham Udin dan Hasim Kipuw. Foto: Arema FC

Hanis Sagara diperkenalkan lebih dulu melalui zoom meeting karena tengah menjalani pemusatan Timnas U-23.

Pemain yang menempati posisi penyerang ini dikontrak dengan durasi dua musim.

Setelah itu menyusul Hasim Kipuw dan Ilham Udin Armaiyn.

Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana mengatakan bahwa pembelian pemain ini sudah sesuai dengan keinginan pelatih kepala Eduardo Almeida.

"Untuk Hanis, saya sebenarnya sudah kenal saat di Bali.

Saat itu, kerja sama dengan Hanis sebagai pemain muda yang potensial,” ujar Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana dilansir dari situs resmi klub.

Bos Gilang membongkar musim lalu sebenarnya sudah menawari Hanis Sagara untuk bekerja sama.

Namun, sang pemain keburu menandatangani kontrak dengan Persikabo 1973.

Arema FC makin agresif di bursa transfer. Setelah mengamankan 4 pemain lokal, Singo Edan kembali mengikat 3 pemain lokal anyar, sentil Coach Eduardo
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News