Persipura Turun ke Liga 2, Coach Putu Sedih Bukan Main, Ini Doanya
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kemenangan telak Persipura Jayapura 3 – 0 atas Persita Tangerang kemarin akhirnya sia-sia.
Kemenangan PSS Sleman atas Persija Jakarta dan hasil imbang yang diraih Barito saat bentrok kontra Persib Bandung, tidak cukup menyelamatkan Persipura dari jurang degradasi.
Persipura gagal bertahan di Liga 1 dan dipaksa turun ke Liga 2 musim depan setelah musim ini hanya mengoleksi 10 kali kemenangan, 9 kali seri dan 15 kali menderita kekalahan.
Setelah tahu timnya degradasi, para pemain, pelatih dan ofisial Persipura langsung lunglai.
Mereka sedih seperti tidak siap Persipura degradasi ke Liga 2 musim depan.
Persipura terdegradasi ke Liga 2 setelah hanya menduduki peringkat ke-16 di klasemen akhir Liga 1 Indonesia 2021-2022.
Baca Juga:
Itu menjadi untuk pertama kalinya Persipura lengser dari liga teratas sejak liga Indonesia menjadi profesional pada tahun 1994.
Penampilan Persipura yang tidak konsisten menjadi alasan tim sarat sejarah di era Perserikatan maupun Liga Indonesia ini harus terlempar dari persaingan.
Kepastian Persipura turun ke Liga 2 musim depan membuat pemain, pelatih dan ofisial sedih. Kesedihan juga dirasakan Coach Putu, begini doanya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News