Bali United Susah Payah Bekuk Persela 2 – 1, Eber Bessa Layak Jadi Pahlawan Serdadu Tridatu
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United harus susah payah mengalahkan tim juru kunci Persela Lamongan saat keduanya bentrok di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Selasa (1/3).
Bali United menang berkat gol yang dicetak penyerang sayap M. Rahmat pada menit 64 dan gelandang Eber Bessa menit 81.
Persela Lamongan unggul lebih dahulu pada babak pertama melalui Radiansyah pada menit 35.
Dengan kemenangan tipis ini, Bali United menjaga peluang mempertahankan gelar juara Liga 1 setelah mengoleksi 60 poin.
Arema FC dan Bhayangkara FC menempel di posisi kedua dan ketiga Liga 1 dengan 55 poin.
Persela Lamongan kian terbenam di zona degradasi setelah hanya mengoleksi poin 20 dari 28 kali pertandingan.
Baca Juga:
Pada babak pertama, Bali United tersentak dengan gol Radiansyah pada menit 35.
Radiansyah berhasil menjebol gawang Bali United yang dikawal Nadeo Argawinata memanfaatkan bola liar di depan gawang.
Bali United susah payah membekuk Persela Lamongan dengan skor 2 – 1, gelandang Eber Bessa jadi layak jadi pahlawan Serdadu Tridatu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News