Persija Ingin Menang Kontra Barito, Abaikan Statistik Mentereng Coach RD

bali.jpnn.com, DENPASAR - Persija Jakarta tengah dalam periode positif jelang bentrok kontra Barito Putera, Rabu (23/2) malam ini pukul 19.15 WITA di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar.
Dalam tiga laga terakhir Liga 1, Persija Jakarta belum terkalahkan, dengan hasil sekali menang dan dua kali seri.
Kemenangan terakhir diraih Persija saat bentrok kontra Persik pada 19 Februari lalu dengan skor akhir 2 – 1.
Dengan performa ini, Persija Jakarta ingin melanjutkan tren positif di Liga 1 saat bentrok kontra Laskar Antasari.
Persija kini berada di peringkat 7 klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 37 poin dari 25 laga.
Barito Putera bertengger di posisi 15 dengan 25 poin dari 26 pertandingan.
"Kami sudah mempelajari permainan lawan.
Mudah-mudahan malam ini pemain bisa mengantisipasi dan meraih kemenangan," ujar Asisten Pelatih Persija Ferdiansyah.
Persija Jakarta ingin menang kontra Barito Putera, abaikan statistik mentereng Coach RD yang menang dalam tiga laga terakhir
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News