Irfan Jaya Cetak Gol Perdana untuk Bali United, Mulai Antisipasi Kebangkitan PSS Sleman

Senin, 14 Februari 2022 – 15:15 WIB
Irfan Jaya Cetak Gol Perdana untuk Bali United, Mulai Antisipasi Kebangkitan PSS Sleman  - JPNN.com Bali
Penyerang sayap Bali United Irfan Jaya merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Bhayangkara FC di Stadion Ngurah Rai, Denpasar. Foto: Baliutd.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United menang telak atas Bhayangkara FC di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, kemarin malam.

Gawang Awan Setho diberondong tiga gol tanpa balas oleh IIija Spasojevic, Stefano Lilipaly dan pemain anyar Irfan Jaya.

Irfan Jaya bersyukur bisa mencetak gol perdana untuk Bali United.

Gol yang diciptakan Irja, sapaan akrab Irfan Jaya lahir pada menit 81 sekaligus mengunci tiga poin sempurna untuk Bali United.

“Alhamdulliah saya bisa mencetak gol perdana untuk Bali United melawan Bhayangkara FC,” ujar Irfan Jaya dilansir dari situs klub Bali United.

Menurut  Irja, gol ini menjadi motivasi dirinya untuk lebih semangat, fokus dan konsentrasi lagi menghadapi pertandingan selanjutnya.

Pada pekan dua puluh lima Liga 1, Bali United bakal menghadapi PSS Sleman.

Pertandingan ini bakal jadi momen bagi Irfan Jaya untuk menunjukkan kapasitasnya setelah dilepas manajemen Elang Jawa pada putaran kedua Liga 1.

Penyerang sayap Irfan Jaya mencetak gol perdana untuk Bali United. Irfan Jaya mulai mengantisipasi kebangkitan PSS Sleman saat laga pekan 25 Liga 1
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News