Baliho & Spanduk Paslon Tamba – Suardana Dirusak, Bawaslu Jembrana Bergerak

Minggu, 06 Oktober 2024 – 05:29 WIB
Baliho & Spanduk Paslon Tamba – Suardana Dirusak, Bawaslu Jembrana Bergerak - JPNN.com Bali
Perusakan alat peraga kampanye milik Paslon Tamba - Suardana dilaporkan terjadi di Banjar Petanahan, Desa Batu Agung, Kecamatan Jembrana, Bali dan saat ini ditangani Bawaslu Jembrana. Foto: Source for JPNN

Menurut Ady Muliawan, beberapa kajian formil dan materiil yang harus dipenuhi, antara lain menyangkut tenggat waktu pelaporan dari pelapor, waktu dan uraian kejadian serta alat bukti.

“Ini laporan pertama yang Bawaslu terima saat masa kampanye pilkada,” imbuhnya.

Sebelumnya, Ady Muliawan mengeklaim kampanye dua paslon di Jembrana berjalan lancar, tanpa gangguan berarti.

Pasangan calon I Nengah Tamba-I Made Suardana dan I Made Kembang Hartawan-I Gede Ngurah Patriana Krisna melakukan kampanye sesuai agenda.

Meski demikian, Bawaslu Jembrana tetap melakukan pengawasan. (antara/lia/JPNN)

Pilkada 2024: Bawaslu Jembrana menerima laporan perusakan alat peraga kampanye Paslon Nengah Tamba – Made Suardana Dirusak, langsung bergerak

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News