Ambisius, De Gadjah Target Gerindra Rebut 9 Kursi DPRD Bali, Gegara Prabowo Effect?

Senin, 12 Desember 2022 – 09:55 WIB
Ambisius, De Gadjah Target Gerindra Rebut 9 Kursi DPRD Bali, Gegara Prabowo Effect? - JPNN.com Bali
Ketua DPD Partai Gerindra Bali I Made Muliawan Arya di Denpasar. Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Partai Gerindra Bali memasang target tinggi pada Pemilu 2024.

Ketua DPD Partai Gerindra Bali I Made Muliawan Arya alias De Gadjah menargetkan partai bentukan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ini meraih minimal sembilan kursi di DPRD Bali

Jumlah tersebut meningkat tiga kursi dibandingkan yang diperoleh Partai Gerindra Bali pada Pemilu 2019.

De Gadjah optimistis dengan target perolehan suara tersebut setelah melihat kesolidan, disiplin, kekompakan dan kerja keras dari para kader Partai Gerindra.

"Jika memungkinkan dapat 10. Asumsinya satu kabupaten/kota dapat satu kursi dan Buleleng ditargetkan bisa dua kursi," kata De Gajah.

Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar ini meyakini akan ada Prabowo Effect pada pemilih di Bali setelah Presiden Jokowi tidak lagi ikut memperebutkan kursi RI 1.

"Semua kader harus berjuang dan tentunya juga dengan dukungan para relawan," ujarnya.

De Gadjah juga menyatakan komitmennya untuk memperjuangkan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto ke kursi presiden.

Ambisius, Ketua Partai Gerindra Bali I Made Muliawan Arya alias De Gadjah memasang target Gerindra merebut 9 kursi di DPRD Bali, gegara Prabowo Effect?
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News